Konten ini tidak tersedia dalam bahasa yang Anda pilih sehingga kami menyediakannya dalam bahasa yang paling mendekati yang ada saat ini.

Cara mengambil foto tempat yang bagus

Cobalah tips profesional berikut agar tempat Anda tampil lebih menonjol di hasil pencarian.
Oleh Airbnb pada 17 Des 2020
Video 3 menit
Diperbarui 27 Sep 2023

Foto berkualitas tinggi saat ini menjadi makin penting. Foto berkualitas tinggi bisa menarik perhatian tamu, membantu meningkatkan posisi iklan Anda di peringkat pencarian Airbnb, dan bahkan bisa membantu mendatangkan lebih banyak pemesanan.

Lihat video di atas untuk mendapatkan tips mengambil foto tempat yang baik. Anda juga bisa mencoba petunjuk bermanfaat berikut:

  • Untuk setiap foto, berfokuslah pada fitur penting properti Anda dan selalu tempatkan subjek utama di tengah bingkai
  • Temukan waktu tertentu yang memungkinkan tempat Anda mendapatkan cahaya langsung yang paling alami sehingga tempat akan terlihat hangat dan menarik
  • Pilih foto depan yang berkualitas tinggi untuk iklan Anda—inilah yang pertama kali dilihat tamu pada hasil pencarian
  • Pastikan foto depan Anda tampak bagus saat dipotong ke bentuk persegi untuk hasil pencarian
  • Tuliskan keterangan yang jelas dan ringkas untuk setiap foto sehingga membantu tamu memiliki ekspektasi yang tepat
Anda juga bisa meminta seorang profesional untuk mengambil foto tempat Anda melalui layanan fotografi profesional Airbnb.
Informasi yang dimuat dalam artikel ini mungkin telah berubah sejak dipublikasikan.
Airbnb
17 Des 2020
Apakah ini membantu?